Puluhan Masyarakat Kabupaten DAS Barito Serukan Pilkada Damai
PAMBELUM, Muara Teweh – Puluhan perwakilan masyarakat yang berada di Kabupaten Daerah Aliran Sungai (DAS) Barito menggelar aksi damai jelang Pilkada 2018 didapan kantor Bupati Barito Utara, Sabtu (17/2/2018).
Empat perwakilan dari masyarakat tersebut terdiri dari Kabupaten Barito Utara, Barito Selatan, Barito Timur dan Murung Raya dengan harapan agar pelaksanaan Pilkada serentak 2018 bisa berjalan dengan lancar, aman dan tetap kondusif.
Hal ini disampaikan lansung oleh koordinator aksi damai, Saleh Purwanto yang menjelaskan bahwa aksi ini murni atas kehendak masyarakat usai mengikuti Seminar Kamtibmas di Dirintelkam Polda Kalteng beberapa hari lalu.
“Aksi damai ini merupakan bentuk dukungan terhadap pelaksanaan Pilkada 2018, dengan harapan masing masing calon dan pendukung agar bisa melaksanakan kampanye dengan damai agar tercipta situasi kondusif diseluruh wilayah yang melaksanakan Pilkada,” ungkap Saleh.
Disamping itu pula, puluhan masyarakat dari perwakilan empat Kabupaten DAS Barito tersebut juga berharap agar pihak dari kepolisian bekerja dengan maksimal menjaga wilayah hukumnya masing-masing serta didukung oleh berbagai lapisan masyarakat seperti tokoh agama, tokoh adat, dan tokoh masyarakat. (Rois/Red2)