Pambelum

Refrensi Berita Kalteng

PT.Adaro Lakukan Kerjasama Dengan Disdikbud Mura Gelar Bimtek Untuk Guru SMP Dan SMA

PAMBELUM, Puruk Cahu – PT. Maruwai Coal (Adaro Minerals Indonesia) di Kabupaten Murung Raya bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Murung Raya menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi guru jenjang SMP dan SMA khusus untuk wilayah Kecamatan Laung Tuhup, Barito Tuhup Raya dan kecamatan Murung.

Dengan tema peningkatan kompetensi pendidik jenjang SMP dan SMA Kabupaten Murung Raya dalam ekosistem merdeka belajar melalui pendampingan siap kurikulum merdeka.

Sebanyak 23 guru mengikuti kegiatan tersebut selama 6 hari yang dimulai dari tanggal 11 sampai 16 September berlangsung di aula Disdikbud Murung Raya dan ditutup pada hari Sabtu (16/9/2023) pagi.

Perwakilan dari Community Development Staff PT Maruwai Coal (Adaro Minerals Indonesia) Purwati mengatakan kegiatan ini sebagai bentuk dukungan adaro dalam mendukung program Pemerintah daerah untuk meningkatan kompetensi guru SMP dan SMA terkait pengetahuan mereka dalam implementasi kurikulum merdeka.

“Bimtek ini adalah bentuk komitmen Adaro meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan dimana guru – guru dipersiapkan untuk memahami kurikulum merdeka secara utuh,”terangnya.

Sementara narasumber yang dihadirkan dari Kampus Pemimpin Merdeka (Yayasan Guru Belajar) bernama Oktavia Wuri pratiwi

yang menjabat sebagai Konsultan Pendidikan ia berharap melalui pelatihan ini nantinya akan lahir guru – guru penggerak yang benar mahami kurikulum merdeka.

“Bimtek ini adalah bentuk komitmen Adaro meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan dimana guru – guru dipersiapkan untuk memahami kurikulum merdeka secara utuh,”terangnya.

Sementara narasumber yang dihadirkan dari Kampus Pemimpin Merdeka (Yayasan Guru Belajar) bernama Oktavia Wuri pratiwi

yang menjabat sebagai Konsultan Pendidikan ia berharap melalui pelatihan ini nantinya akan lahir guru – guru penggerak yang benar mahami kurikulum merdeka.

“Sehingga nantinya pada saat mereka melakukan kegiatan pembelajaran didalam kelas itu bisa guru benar-benar bisa menciptakan merdeka belajar yang baik untuk anak – anak,” terangnya.

Adapun 6 pokok yang ia ajarkan kepada 23 guru tersebut yaitu pada hari pertama menjelaskan terkait kurikulum merdeka, hari kedua analisa KUSP, hari ketiga membuat modul ajar, hari ke empat menggali projek penguatan pofil pancasila, hari keliama persiapan pameran karya dan puncaknya hari ke enam pameran karya.

“Dimana guru – guru memapilkan apa yang sudah dilakukan selama pelatihan,” sebutnya.

Sementara, mewaklili dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kepala Seksi (Kasi) Bidang Pembinaan, Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (PPTK) Christian Languyu yang secara resmi menutup kegiatan tersebut mengahanturkan ucapan terimakasih terdahap PT Adaro yang telah memperhatikan guru SMP dan SMA tentu melalui Bimtek ini nantinya akan berimbas pada peningkatan SDM.

“Terimakasih telah memberikan perhatian, kami harapkan hasil bimtek selama 6 hari ini guru – guru bisa lebih baik lagi kedepannya dalam mengimplementasikan kurikulum merdeka belajar,” tutupnya (SU)

REKOMENDASI EDITOR