Wabup Minta CSR Perusahaan Harus Tepat Sasaran
PAMBELUM, Puruk Cahu – Program Corporate Social Responsibilty (CSR) atau Bina Sosial bagi Masyarakat dari sejumlah perusahaan diharapkan sinergi dengan program pemerintah daerah. Sinergitas penting agar bantuan sosial itu merata dan tepat sasaran. Harapan itu disampaikan Wakil Bupati Mura Rejikinoor.
Wabup berharap semua investor yang berinvestasi di wilayah Murung Raya CSR nya, bisa betul-betul bermanfaat bagi warga sekitarnya terkhusus untuk warga Murung Raya.
Ditegaskan Wabup, jangan sampai CSR itu salah sasaran, dan betul-betul mereka bisa mempertanggungjawabkan hasil mereka bekerja dan perusahaan mendapat keuntungan, kemudian CSRnya itu dapat dibagikan sebagian untuk kepentingan masyarakat utamanya di sekitar wilayah tambang dan untuk pembangunan di pemerintahan kabupaten Mura.
“Artinya mereka tidak lupa dengan apa yang dilakukan, sebab mereka berada di lokasi Murung Raya. Jangan hanya mengambil sumber daya alamnya, tapi mereka juga lupa apa yang bisa diberikan khususnya masyarakat Murung Raya dan juga pemerintah Murung Raya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang ada di Kabupaten bermotto Tira Tangka Balang,” kata Wabup, Selasa (14/06/2022).
Dengan banyak perusahaan di Kabupaten Murung Raya, kata dia, Diharapkan ikut berperan dengan melaksanakan kewajibannya memberikan CSR kepada masyarakat dan diharapkan perusahaan ikut berperan serta dalam pembangunan di masyarakat.
“Kita berharap melalui penyaluran CSR sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat, disekitar perusaan dapat dirasakan masyarakat dan tepat sasaran,” tandasnya.