Terkait Diklat Terpadu Dasar, Ansor-Banser Konsolidasi ke Polres Mura
PAMBELUM, Puruk Cahu – Pengurus Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Murung Raya (Mura) melakukan kunjungan ke Polres Mura dalam rangka konsolidasi untuk kegiatan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Terpada Dasar (DTD) Ansor-Banser tanggal 11 – 13 Desember 2020 mendatang.
Konsolidasi tersebut langsung dipimpin oleh Ketua GP Ansor Mura, Mahyono dengan didampingi Komandan Banser Mura, Sapardi Eko Fathmono dan diterima oleh Kapolres Mura, AKBP I Gede Putu Widyana pada Kamis (12/11/2020) siang.
Ketua Panitia DTD Ansor-Banser Kabupaten Mura tahun 2020, Judiansyah kepada media online pambelum.com mengatakan, kunjungan mereka ke Polres Mura selaian untuk konsolidasi kegiatan DTD Ansor-Banser, juga ingin bersilaturahmi sekaligus mengenalkan seluruh pengurus Ansor-Banser Kabupaten Mura.
“Untuk kegiatan DTD Ansor-Banser Kapolres sangat menyambut baik, asalkan pelaksanaanya mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Waktu berbincang dengan Kapolres, kami juga langsung meminta pemateri dari Polres Mura Mura perihal materi aturan berlalu lintas serta masalah radikalisme,” ungkap Judiansyah.
Dikatakan Judiansyah juga, sesuai apa yang disampaikan oleh Kapolres, pihaknya tentu akan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dan juga segera akan berkoordinasi ke Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Mura.
“Tentu dukungan semua pihak kami perlukan demi kelancaran DTD Ansor-Banser nanti. Selain ke Polres Mura, kami juga tadi berkoordinasi ke pihak keamanan dari TNI, dalam hal ini ke Koramil Puruk Cahu,” tambah Judiansyah lagi.