Safari Ramadan di Murung Raya, Habib Tidak Ingin Disebut Wakil Gubernur

PAMBELUM, Puruk Cahu – Kunjungan dalam rangka Safari Ramadan 1439 Hijriah yang dilaksanakan oleh Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Habib Said Ismail di Kabupaten Murung Raya (Mura) dilaksanakan di tiga tempat

Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa (29/5/2018) kemarin tersebut, Ketua DPW PKB Kalteng yang didamping oleh Ketua DPC PKB Mura, Rahmanto Muhidin terlebih dahulu melaksanakan buka puasa bersama dengan masyarakat Desa Muara Babuat, Kecamatan Permata Intan.

Setelah buka puasa bersama dengan masyararakat Desa Muara Babuat yang dilaksanakan di masjid desa setempat, rombongan Habib Said Ismail langsung bergegas menuju Desa Purnama Kecamatan Permata Intan untuk melaksanakan Sholat Tarawih berjemaah sekaligus ceramah agama.

Bacaan Lainnya

Saat menyampaikan sambutannya di Desa Purnama, Habib mengatakan kedatangannya yang  kesekian kalinya ke Murung Raya semata-mata hanya ingin bersilaturahmi dengan masyarakat.

FOTO : Ketua DPC PKB Mura, Rahmanto Muhidin menyerahkan bantuan satu set alat musik habsyi kepada perwakilan warga Desa Muara Babuat.

“Momen Bulan Suci Ramadan ini kedatangan saya hanya ingin bersilaturahmi keseluruh masyarakat Kalimantan Tengah, utamanya di Kabupaten Murung Raya ini,” ucap Habib menjelaskan.

Disampaikan Habib juga, dalam kunjungannya kali ini tidak membawa jabatannya sebagai Wakil Gubernur Kalteng, akan tetapi sebagai Ketua DPW PKB Kalteng.

“Jabatan Wakil Gubernur saya tinggal di Palangka Raya dan dalam kunjungan kali ini saya bersama rombongan memakai mobil pribadi untuk berkeliling Kalteng,” jelas Habib ini lagi.

Dalam agenda terakhirnya di kabupaten Murung Raya, Habib turut juga hadir dalam rangka sahur bersama masyarakat Kota Puruk Cahu di Sekretariat DPC PKB Mura pada Rabu (30/5/2018) dini hari.

Sementara itu juga dalam rangka kunjungan Safari Ramadan Ketua DPW PKB Kalteng, Rahmanto Muhidin selaku Ketua DPC PKB Mura juga menyerahkan bantuan berupa satu set alat musik habyi kepada masyarakat Desa Muara Babuat.(Red1)

Pos terkait