Peringati Harlah ke 23, DPC PKB Mura Gelar Khatamul Quran
PAMBELUM, Puruk Cahu – Dalam rangka memperingati hari lahir (Harlah) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang ke 23 tahun 2021, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Murung Raya (Mura) menggelar kegiatan khatamul Quran atau mengkhatam Quran.
Kegiatan yang dilaksanakan di sekretariat PKB di Kota Puruk Cahu tersebut diikuti oleh pengurus DPC, kader serta anggota DPRD dari Fraksi PKB.
Untuk Harlah PKB yang diperingati setiap tanggal 23 Juli selalu diperingati dengan berbagai kegiatan, dan tahun ini dilaksanakan dengan mengkhatam Al-Quran.
“Kita meyakini dengan menghatamkan Al-Quran Insya Allah keberkahan diturunkan oleh Allah SWT untuk Indonesia dan untuk kita semua serta untuk kejayaan kemenangan Partai Kebangkitan Bangsa di tahun 2024 nanti,” ucap Ketua DPC PKB Mura, Rahmanto Muhidin.
Dikatakan Rahmanto juga, memasuki usia ke 23, PKB akan terus menjaga eksistensi Negara kesatuan Republik Indonesia dalam mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia melalui kebijakan dan keputusan politik di tingkatan masing-masing sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
Melalui khatam Al-Quran dan do’a bersama, Rahmanto yang juga Wakil Ketua II DPRD Mura berharap pandemi Covid-19 bisa segera berakhir dan kondisi perekonomian bisa segera pulih.
“Tidak hanya itu, kami juga mendorong dan akan berusaha mewujudkan Gus Ami sebagai calon Presiden di tahun 2024 dan menargetkan pada pemilu legislatif secara nasional setidak-tidaknya seminimal memperoleh rangking 3 perolehan suara terbanyak,” tambah Rahmanto.