Pemilihan Putera Puteri Kebudayaan Kalteng Sukses Dilaksanakan, Ini Daftar Pemenangnya
PAMBELUM, Puruk Cahu – Ajang pemilihan Putera Puteri Kebudayaan Kalimantan Tengah (Kalteng) tahun 2018 telah usai dilaksanakan dan menyisakan sederet cerita dan pengalaman yang luar biasa bagi seluruh peserta dari pembukaan hingga penutupan malam tadi, Minggu (2/9/2018).
Meski terbilang sederhana dalam pelaksanaan, namun keseriusan dari 14 peserta patut diapresiasi dengan menampilkan yang terbaik dihadapan dewan juri agar bisa mewakili Kalimantan Tengah pada ajang Pemilihan Putra dan Putri Kebudayaan tingkat Nasional di Bandung, Provinsi Jawa Barat.
Berikut daftar pemenang Pemilihan Putra Putri Kebudayaan Kalteng 2018 :
- The Winner Putera dan Puteri Kebudayaan yang akan mewakili Kalteng di tingkat Nasional : M. Noor (Palangka Raya) dan Wulan Purnama Sari ( Murung Raya).,
- Runner Up I Putera dan Puteri Kebudayaan: Zainal Mustofa (Kotawaringin Timur) dan Yuseva Wulandari (Katingan).,
- Runner Up II Putera dan Puteri Kebudayaan: Arif Rahman Hakim (Murung Raya) dan Kris Monika Eka Sinta (Barito Utara).
Ketiga pemenang tersebut diharapkan bisa bekerjasama dalam meningkatkan kebudayaan dari setiap daerah ayang ada di Kalimantan Tengah.
Hal tersebut disampaikan lansung oleh Rahmanto Muhidin yang merupakan anggota DPRD Mura saat menyampaikan sambutannya sekaligus menutup kegiatan Pemilihan Putera Puteri Kebudayaan Kalteng 2018 disalah satu hotel di Kota Puruk Cahu.
“Kami sangat bangga dengan keseriusan seluruh peserta dengan manampilkam yang terbaik dengan menonjolkan kebudayaan setiap daerah masing-masing, sehingga ajang ini bisa memberikan dampak positif bagi anak muda di Kalteng dalam menjaga nilai-nilai budaya leluhur kita,”ucapnya.
Rahmanto juga menambahkan untuk pemenang pemilihan putera puteri kebudayaan Kalteng 2018 yang nantinya akan mewakili Kalimantan Tengah ditingkat Nasional di Kota Bandung dan sangat diharapkan bisa memberikan yang terbaik sehingga kebudayaan Kalimantan Tengah dikenal oleh setiap daerah diseluruh Nusantara.(Red1/Rian)