Pambelum

Refrensi Berita Kalteng

PDAM Mura Dalam Proses Pembenahan

PAMBELUM, Puruk Cahu – Masih belum meratanya distribusi air bersih kesetiap rumah penduduk, khususnya di daerah pengembangan kota dari daerah jalan Bondang sampai dengan Komplek DAM yang merupakan perumahan Pemerintah Daerah Kabupaten Murung Raya (Mura) menjadi pekerjaan rumah bagi pihak manajemen Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Mura.
Tidak terdistribusinya air bersih ini menjadi keluhan utama setiap kepala keluarga yang berada di Kelurahan Beriwit Kecamatan Murung. Masalah ini diakui oleh Agus Sumadi Plt Direktur PDAM yang baru saja menjabat ini.
“Hari ini saya genap 20 hari menjabat sebagai Plt Direktur di PDAM Mura ini. Pekerjaan rumah yang ada saat ini di PDAM kita cukup banyak, dari sisi manajemen sampai kepada masalah teknis dilapangan,” kata Agus, Rabu (31/1/2018) siang.
Agus Sumadi menerangkan dengan kondisi dalam tubuh PDAM yang ada saat ini pihaknya akan mencoba untuk membenahi manajemen dan pelayanan kepada masyarakat.
“Cukup banyak keluhan-keluhan pelanggan tentang kondisi PDAM yang masuk kepada saya. Kita akan evaluasi secara keseluruhan dalam beberapa waktu kedepan, dan saya berjanji jika pihak Pemerintah Daerah bersama DPRD mau memfasilitasi kita akan bekerja cepat untuk mengurangi kekurangan PDAM disana-sini,” jelasnya.
Saat ini pun diterangkan Agus Sumadi bahwa ada pipa induk yang bocor di sumber air dari PDAM yang saat sudah dalam penanganan dari tim teknis dilapangan. “Ada pipa induk yang pecah di penampungan induk kita, sehingga debit air yang ada saat ini tekanannya kurang. Dan pastinya ada beberapa lokasi dimana pelanggan harus bergantian mendapatkan pasokan air,” Pungkasnya.(Red2)

REKOMENDASI EDITOR