PAMBELUM, Muara Teweh – Ketua DPRD Kabupaten Barito Utara Apresiasi Simulasi Sistem Keaman Kota Pemilihan Umum Kabupaten Barito Utara yang ditampilkan Polres Barito Utara yg digelar di Halaman Kantor Pemkab Barito Utara, Selasa (27/02/2018) lalu.
Setelah dilaksanakannya Apel Deklarasi Damai dalam rangka Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Barito Utara personil Kepolisian memperaltekan bagai mana pengamanan bentuk pengamanan yang akan dilakukan oleh kepolisian Barut.
Simulasi tersebut adalah untuk mempersiapkan personil keamanan menghadapi Pemilukada yang akan dihadapi dan dalam simulasi itu digambaran bagaimana sistem keamanan yang akan terapkan oleh pihak kepolisian.
Melihat Simulasi tersebut Set Enus Y. Mebas yang merupakan Ketua DPRD Kabupaten Barito Utara mengaku sangat mengapresiasi bentuk simulasi yang diadakan oleh pihak Kapolres Barito Utara dan berharap Pemilihan Buapti dan Wakil Bupati Barito Utara Tahun 2018 ini berjalan dengan lancar dan stabil.
“Saya rasa di Barito Utara Ini tidak ada yang mau ada kerusuhan dan macam-macam karena kita disini satu, satu keluarga dan kita harapkan tatap kondusif seperti sebelumnya. Sebagai Ketua DPRD dan Unsur Pimpinan dan Anggota mengharap Pilkada tahun ini dan berjalan dengan lancar,” ucap Ketua DPRD Barut itu lagi.(Rois/Red1)