PAMBELUM, Puruk Cahu – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Murung Raya (Mura) menginginkan perangkat desa di wilayah itu berkualitas, dan mampu mendukung peningkatan pembangunan.
Anggota Komisi II DPRD Mura Bebie S.Sos berharap, proses uji tertulis perangkat desa untuk 25 desa di Kecamatan Tanah Siang harus transparan.
“Dengan proses tes yang transparan ini menurutnya tentu menghasilkan perangkat desa yang berkualitas, dan mampu mendukung peningkatan pelayanan dan pembangunan di setiap desa,” terang Bebie, Senin (23/05/2022).
Ia juga mengapresiasi pelaksanaan uji tertulis perangkat desa.
“Kita mengapresiasi pelaksanaan uji tertulis ini, tentunya materi soal yang wajib di penuhi oleh para peserta ini telah di verifikasi oleh dinas terkait baik tingkat provinsi maupun kabupaten, sehingga tidak di ragukan lagi kualitas materi tes nya,” imbuhnya.
Sehingga, tambah Bebie, dengan proses rekrutmen yang profesional tersebut pasti menghasilkan perangkat desa yang dapat memberikan energi baru bagi masing-masing desanya.
“Harapan besar masyarakat kepada pemerintah desanya, terlebih kepada perangkat desa yang lulus uji tertulis ini, untuk bertugas melayani dan membangun di desa,” harapnya.