Doni Serap Aspirasi Masyarakat
PAMBELUM, Puruk Cahu – Ketua DPRD Kabupaten Murung Raya (Mura) Doni melakukan kunjungan kerja ke Desa Joloi 1, Kecamatan Seribu Riam, Kamis (15/4/2021).
Dalam serap aspirasi masyarakat, Doni juga melakukan pengecekan di SD Negeri Joloi 1 yang membutuhkan perhatian, khususnya dari segi sarana dan prasarana.
“Dalam melakukan kunjungan ini, selain melakukan reses untuk menyerap aspirasi masyarakat, juga melakukan pengecekan terhadap beberapa sarana dan prasarana yang berada di Desa Joloi 1. Misalnya di Sekolah Dasar ini, yang membutuhkan perhatian dari pemerintah,” jelas Doni kepada wartawan.
Setelah melihat kondisi SD Negeri Joloi 1, legislator PDIP ini berharap, perlu ada perbaikan pada dinding, plafon dan lantai, sehingga ketika penerapan kebijakan sekolah tatap muka, sudah bisa digunakan dengan kondusif.
Legislator PDIP ini menekankan, bahwa kesiapan jelang pendidikan tatap muka harus disiapkan dengan matang, agar peserta didik selama mengikuti pembelajaran dapat berjalan dengan kondusif.
Apalagi dengan dukungan sarana prasarana yang memadai, dan tentunya tetap mengedepankan protokol kesehatan.
“Semua stakeholder harus bahu membahu, gotong royong, agar apa yang direncanakan kedepannya bisa terlaksana dengan baik, dan tetap berpihak kepada masyarakat,” harapnya.