Di Akhir Masa Jabatan, Drs. Perdie, MA Gelar Silaturahmi
PAMBELUM, Puruk Cahu – Sebelum mengakhiri masa jabatannya sebagai Bupati Murung Raya periode 2013-2018, Drs. Perdie, MA menggelar silaturahmi dengan pejabat di lingkungan Pemkab Murung Raya dan beberapa tokoh masyarakat di Kabupaten Murung Raya, Minggu (11/2/2018) malam.
Acara tersebut berlansung di aula rumah jabatan Bupati Murung Raya, dimana dalam sambutannya Perdie sangat berterimakasih kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang sudah bekerjasama dalam menyukseskan setiap program yang telah terlaksana untuk kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Murung Raya.
“Apabila ada salah khilaf kepada seluruh pejabat dan ASN di lingkup Kabupaten Murung Raya selama saya memimpin Kabupaten Murung Raya pada masa periode 2013-2018 bersama H. Darmaji, saya atas nama pribadi dan istri saya Dra. Lynda Kristiane Perdie mengucapkan permohonan maaf,” ucap Perdie.
Disamping itu pula, Perdie juga menyatakan keinginannya untuk maju kembali pada Pilkada 2018 ini yang berpasangan dengan Rejikinoor. Hal tersebut semata untuk menuntaskan pembangunan yang tengah berjalan dengan motto pembangunan berbasis dari pinggiran hingga ke Kota menuju Murung Raya Emas 2030.
“Apa yang menjadi tanggungjawab saya saat ini masih belum sepenuhnya tuntas, maka dari itu mulai besok saya bersama Rejikinoor siap untuk menjadi kontestan Pilkada 2018 dengan agenda pencabutan nomor paslon dan penetapan calon bupati Murung Raya periode 2018-2013 untuk mengemban kembali amanah dari masyarakat dalam menuntaskan pembangunan yang sudah berjalan,” tambahnya. (Red2)